JURNAL LUWU TIMUR – Club Sepak Bola Antil FC Luwu Timur terpilih dan menjadi tim kolaborasi dengan PSM Makassar dalam Akademi Talent Scouting season 2024 yang akan berlangsung di lapangan Desa Laro, Kecamatan Burau, Kabupaten Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan, dimulai pada 3-5 Mei 2024.
Skuad kebanggaan tim Sulawesi Selatan itu akan menyeleksi empat kategori usia. Hal itu dilakukan demi menyambut musim baru Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 untuk kelompok usia 16, 18, dan 20 tahun.
Koordinator Tim Talent Scouting Akademi PSM Makassar, Erik Saputra membenarkan adanya kolaborasi dengan Antil FC Luwu Timur untuk melakukan seleksi.
“Kita pilih Antil FC Luwu Timur karena suda beberapa anak didik mereka bergabung di akademi PSM. Dan saya yakin ada banyak pemain potensial di Luwu Timur,” kata Erik lewat sambungan telepon Selasa (23/4/2024).
Pelatih yang sukses membawa PSM U16 juara EPA juga mengatakan, selain Luwu Timur, PSM akan mendatangi sejumlah wilayah untuk menemukan bibit pemain muda di antaranya Luwu, Parepare, Bulukumba, Bone dan Kendari.
Dirinya menambahkan, teknis seleksi di Lutim akan melihat kemampuan pemain secara langsung di lapangan.
“Untuk EPA sendiri kuotanya 35 orang. Nanti ada seleksi selanjutnya lagi,” ujarnya.
Menurut Erik, ini menjadi kesempatan pemain untuk menunjukkan permainannya mengolah si kulit bundar. Sebab, manajemen dan pelatih utama PSM Makassar, Bernardo Tavares akan mengorbitkan lima pemain untuk mengarungi Liga 1 musim depan.
“Kabar baiknya, nanti akan dipilih lima pemain terbaik hasil seleksi di beberapa titik tadi. Lima orang ini kemudian mendapatkan kesempatan untuk trial di pra season tim senior PSM Makassar. Dan coach Bernaedo Tavares sudah setuju ini,” tutupnya.
Sementara Pelatih Club Antil FC, Zulfadli bersyukur karena clubnya terpilih menjadi tim kolaborasi bersama PSM Makassar.
“Alhamdulillah club Antil FC terpilih menjadi satu-satunya club sepak bola di Luwu Timur yang berkolaborasi untuk menjaring pemain muda di Luwu Timur yang memiliki talenta khusus dalam persepakbolaan, khususnya Sulawesi Selatan. Dan ini suatu kebanggaan tersendiri selaku pelatih dan khususnya semua kru Antil FC Luwu Timur,” ungkap Fadli. (RED)