banner 1200x583

Sekolah Alam Luwu Timur, Anak Didik Bersentuhan Langsung dengan Alam

JURNAL LUWU TIMUR – Puluhan anak didik tingkat Taman Kanak Kanak (TK) Sekolah Alam Luwu Timur melakukan jelajah alam di Dusun Malela, Desa Margolembo, Kecamatan Mangkutana, berjalan sukses sesuai harapan yang diinginkan yang dilaksanakan pada Sabtu (22/6/2024).

Kepala Sekolah Riski Anisa mengatakan bahwa, kegiatan yang dilakukan ini sesuai dengan nama sekolah yaitu Islamic Rainbow School.

banner 1200x783

“Jadi kegiatan-kegiatan yang bersentuhan langsung dengan alam, dan sudah menjadi metode pembelajaran seperti kegiatan Out Tracking Fun Adventure (OTFA),” ucapnya.

Dengan tema jelajah alam sambung Riski, bertujuan leadership, melatih jiwa kepemimpinan peserta didik dalam menghadapi tantangan yang diberikan.

“Dengan belajar (leadership), maka anak-anak harus belajar taat aturan dalam perjalanan, terampil dalam problem solving saat menghadapi masalah sederhana melalui game edukasi, dan berani melawan rasa takut saar berada di medan baru dan tantangan baru,” paparnya.

Adapun peserta didik yang ikut sebanyak 20 anak tingkat TK di dampingi orang tua masing-masih.

“Alhamdulillah anak-anak mengikuti kegiatan ini bersemangat sekali karena ada beberapa game ala alam bebas yang memang anak-anak senangi,” terangnya.

Salah satu orang tua murid, Saharuddin yang ikut dalam kegiatan merasa senang bisa bersua ria dengan murid-murid lain, para orang tua murid serta para guru.

“Sangat senang bisa mendampingi sekaligus mengenal alam. Kami sebagai orang tua ikut mendukung, kegiatan ini sangat luar biasa, sangat baik karena anak-anak di berikan pemahaman cinta terhadap lingkungan, mengenal alam,” urainya.

Lanjut kata Saharuddin, yang paling penting adalah membangun mentalitas anak dalam mengenal alam sekitar.

“Kami apresiasi untuk tenaga-tenaga pendidik dari sekolah alam Luwu Timur, karena guru telah memberikan ilmu kepada anak-anak kami. Edukasinya luar biasa,” tutupnya. (MUL/RED)

banner 2000x1100

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *